Taufiq Permata Dampingi Wakil Wali kota dr. Richard Sualang Menabuh Gendang Pembukaan Plaza Ramadhan

- Jumat, 24 Maret 2023 | 07:38 WIB
Ketua Baznas Taufiq Permata Ketua Baznas Manado di Plaza Ramadhan Ke-12 Masjid Miftahul Jannah Ketbar.  (Abo)
Ketua Baznas Taufiq Permata Ketua Baznas Manado di Plaza Ramadhan Ke-12 Masjid Miftahul Jannah Ketbar. (Abo)

CelebesNetwork.com - Kegiatan Plaza Ramadhan tahun ini 1444H diselenggarakan oleh Pemuda dan Remaja Masjid Miftahul Jannah Ternate Baru resmi dibuka oleh Wakil Wali Kota Mamado Kamis 23 Maret'23 

Ketua Baznas Manado Taufiq Permata dalam kesempatan ini hadir dan mendampingi Wakil Walikota dr. Richard Sualang Saat pemukulan gendang pembukaan disaksikan oleh ribuan orang.

'Pemerintah Kota Manado, Wakil Wali Kota Manado dr. Richard Sualang dengan ini Membuka Acara Plaza Ramadhan Secara resmi' Kata Taufiq sambil memegang mic dan diikuti pemukulan gendang sebanyak 3 kali oleh dr. Richard Sualang.

Momentum pemukulan gendang terjadi diatas panggung Plaza Ramadhan dibersamai oleh Pejabat Pemerintah, Staff Khusus, Imam dan BTM, Tokoh Agama, Anggota DPRD dan Tokoh Masyarakat setempat.

Perlu diketahui BTM Masjid Miftahul Jannah Ternate Baru sebelumnya telah membentuk UPZ Baznas dan telah dilantik secara resmi oleh Ketua Baznas Manado Taufiq Permata tanggal 12 Maret'23.

Sementara Kegiatan Plaza Ramadhan ini adalah yang ke-12 merupakan agenda rutin tahunan sejak tahun 2010 di Lapangan Ketang & Ternate Baru.

Selain sebagai ajang silaturrahim Plaza Ramadhan salah satu tujuannya adalah meningkatkan kesejahteraan pelaku UMKM dibulan yang penuh dengan rahmat ini dan diharap bisa Berzakat Infaq dan Sedekah Melalui Layanan UPZ Baznas Yang baru dilantik***

Editor: Lora Banto

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kumpulan Doa Sehari-hari: Doa Sebelum Tidur

Kamis, 12 Januari 2023 | 19:02 WIB

Terpopuler

X